Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Resmi Buka Jambore Kader PKK Tingkat Kecamatan Jambi Luar Kota Tahun 2023


MUARO JAMBI - Bertempat dihalaman Kantor TVRI Jambi, Kelurahan Pijoan, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi, Rabu pagi (21/06/23). Kegiatan Jambore Kader PKK Tingkat Kecamatan Jambi Luar Kota Tahun 2023 resmi dibuka oleh Penjabat Bupati Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah, SH. MH., yang didampingi oleh Ketua TP PKK Muaro Jambi Faradilah Zahra, SH.

Mengawali sambutannya, Ketua TP PKK Muaro Jambi Faradillah Zahra mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kecamatan Jambi Luar Kota, yang telah mengakomodir kegiatan Jambore PKK Tingkat Kecamatan Jambi Luar Kota pada hari ini, terutama kepada Kepala Desa/Lurah, serta Ketua TP PKK Desa/Kelurahan yang ikut semangat mengikuti Jambore PKK hari ini. 

Selanjutnya, dalam pidatonya Ketua TP PKK Faradilla menyebutkan tema Jambore pkk hari ini "Melalui kegiatan Jambore PKK kita tingkatkan kualitas kader dan kita mantabkan kerjasama dalam rangka percepatan penurunan stunting menuju Muaro Jambi Bergerak Mantab 2024".

Sambutannya, Bupati mengucapkan terima kasih kepada seluruh Kader PKK se-Kecamatan Jambi Luar Kota.

Lanjutntya “Namun tentunya tantangan kedepan akan semakin sulit, salah satunya stunting. Dan yang lebih penting juga peran ibu-ibu PKK dalam menurunkan angka kemiskinan serta pendidikan anak yang putus sekolah,” sebut Pj. Bupati Bachyuni.

Pada kesempatan itu juga diberikan penghargaan kepada delapan kader PKK yang sudah lama mengabdi dalam kepengurusan PKK.

Diakhir acara Tim Penggerak PKK Kecamatan se-Kecamatan Jambi Luar Kota menampilkan deville di hadapan Ketua TP-PKK Muaro Jambi, serta dilanjutkan dengan meninjau langsung pameran produk kemasan UP2K dan lomba masak B2SA.

 

Belum ada Komentar untuk "Pj Bupati Muaro Jambi Bachyuni Resmi Buka Jambore Kader PKK Tingkat Kecamatan Jambi Luar Kota Tahun 2023"

Posting Komentar

Berita Terbaru

Recent Posts Widget

Iklan Atas Artikel

Pasang Iklan

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Pasang Iklan Here